Aldepos Boarding School

Jadi pada hari Jum'at tanggal 8-9 Februari lalu, saya berkunjung ke salah satu Boarding School yang ada di Bogor yaitu Aldepos Boarding School. Jadi Aldepos Boarding School ini merupakan lembaga pendidikan islam berasrama di wilayah Bogor Barat yang berdiri sejak 22 Oktober 2018 bertepatan dengan tanggal 13 Safar 1440 H. Lembaga ini memiliki jenjang pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan juga Sekolah Menengah Akhir (SMA).


Apa Sih Kelebihan dari Boarding School?

Seperti yang kita tahu, boarding school itu berbeda dengan sekolah biasanya. Apa yang membuat berbeda? Karena kita tidak pergi dan pulang ke rumah setiap harinya melainkan menginap di sekolah. Boarding school menyediakan asrama untuk anak-anak tinggal di lingkup sekolah. Boarding School juga biasanya di sebut dengan pesantren modern. Biasanya kegiatan pondok pesantren dilakukan setelah persekolahan umum selesai dan dilakukan hingga malam hari. Jadi yang membedakan Boarding School dan sekolah biasa ialah anak tetap bisa melakukan aktivitas yang mereka sukai dengan bimbingan gurunya setiap saat.


Boarding School secara tidak langsung mengajarkan anak untuk lebih bertanggung jawab, toleran, mandiri serta disiplin. Karena ia akan terbiasa melakukan kegiatan yang mengajarkan mereka untuk bertanggung jawab pada dirinya sendiri, yang diharapkan akan timbulnya karakter manusia yang lebih disiplin di masa yang akan datang.

Aldepos Boarding School



Aldepos Boarding School adalah salah satu boarding school yang berlokasikan di Bogor, tepatnya di Jl. Raden Abdul Fatah No. 24 Tapos II. Tenjolaya Bogor, Jawa Barat. Aldepos Boarding School menerapkan kurikulum yang mengacu pada Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, yang dipadukan dengan Kurikulum Kementrian Agama/Pesantren. Aldepos Boarding School memiliki program khas untuk membaca (tahsin) dan menghafal (tahfiz) Al-Qur'an, serta kemampuan kewirausahaan. Aldepos boarding school juga memberikan pengajaran Islam yang aplikatif dengan dukungan lingkungan sekolah yang RILEKS (Ramah, Ilmiah, Luwes, Edukatif, Kondusif Spiritual).


Ruang Kelas Aldepos Boarding School
Ruang Guru
Kenapa harus Aldepos?

Karena lingkungan belajar yang super nyaman dan rileks! Di jamin nggak akan membuat anak stress karena belajar. Lingkup yang asri, pemandangan yang super serta fasilitas yang sangat mumpuni tentunya akan membuat anak lebih betah untuk belajar.



TARGET LULUSAN

Setelah mengikuti pembelajaran selama jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP), peserta didik SMP ALDEPOS BOARDING SCHOOL memperoleh hasil sebagai berikut:
1. Lulus Akademik (Ujian Nasional, Ujian Asrama dan Ujian Praktek) di atas standar.
2. Lulus Ujian Bahasa Arab dan Inggris (Basic)
3. Lulus Kriteria Akhlakul Karimah
4. Memiliki hafalan Al-qur'an minimal 3 juz (difasilitasi bagi mereka yang menghafal 30 juz)
5. Mampu membaca Al-qur'an sesuai kaidah tajwid dasar
6. Memiliki dasar-dasar kewirausahaan untuk kemandirian hidup
7. Memiliki kemampuan memimpin do’a dan dasar-dasar khitabah (pidato, ceramah/kultum)

Adapun jenjang Sekolah Menengah Atas (SMAALDEPOS BOARDING SCHOOL memperoleh hasil sebagai berikut:
1. Lulus Akademik (Ujian Nasional, Ujian Asrama, dan Ujian Praktek) di atas standar (bagi yang ingin melanjutkan pada jenjang berikutnya, difasilitasi upaya memperoleh Perguruan Tinggi yang sesuai).
2. Lulus Ujian Bahasa Arab dan Inggris (Intermediate)
3. Lulus Kriteria Akhlakul Karimah.
4. Memiliki hafalan Al-qur'an minimal 2 juz selain yang dihafalkan pada jenjang SMP (difasilitasi bagi mereka yang menghafal 30 juz)
5. Mampu membaca Alquran sesuai kaidah tajwid mahir
6. Memiliki dasar-dasar kewirausahaan untuk kemandirian hidup
7. Memiliki kemampuan dasar imam, khitabah (pidato, ceramah/kultum) dan khutbah Jum’at\
8. Mampu mengikuti pendidikan jenjang perguruan tinggi (universitas)


Oh iya for your information Aldepos itu berupa sebuah singkatan yang berarti (alam desa tapos). Sesuai dengan namanya, memang daerahnya itu masih asri dan hijau lho! Untuk pendaftaran siswa baru tahun 2019/2020 ini khusus laki-laki dan info pentingnya adalah diskon 50% untuk 100 pendaftar pertama.

Fasilitas Lab Komputer
Laboratorium Sains


Dengan segala fasilitas yang lengkap tentunya akan menunjang pembelajaran lebih efektif, seluruh sarana dan prasarana di lengkapi seperti laboratorium, perpustakaan, lab komputer dan pantry di sediakan di sekolah. Selain itu Masjid di Aldepos ini bagus banget, kalau masalah nyaman nggak usah ditanya lah ya.

Prosedur Pendaftaran Aldepos Boarding School

1. Mengisi formulir pendaftaran (Offline dan Online)
2. Menyerahkan berkas pendaftaran
3. Tes seleksi masuk tertulis dan tilawah/ hifzhul Qur'an
4. Wawancara (Siswa dan Orang Tua)
5. Menerima hasil tes seleksi masuk


Waktu Pendaftaran dan Tes Seleksi Masuk
1. Pendaftaran dibuka mulai 1 Februari 2019 s.d 30 Mei 2019
2. Waktu pendaftaran: Senin - Sabtu : 08.00 - 17.00
                                     Ahad             : 09.00 - 13.00
3. Tes seleksi masuk dilakukan dengan sistem "One Day Service"
4. Lokasi pelaksanaan tes seleksi masuk di Kampus SMP-SMA Aldepos Boarding School
5. Materi tes seleksi meliputi:
    - Tes Tertulis Pengetahuan Agama, Pengetahuan Umum dan Bahasa Inggris
    - Praktek Tilawah atau Hifzul Qur'an
    - Interview / wawancara

Aldepos Salaca Resort (Salacasantri Silent Kampoong)

Selain memiliki fasilitas sekolah, Aldepos juga memiliki resort yang nggak kalah menarik dan keren. Kalau kalian yang hobi banget piknik dan sudah bosan ke puncak di Bogor, kini Aldepos memiliki suasana baru untuk liburan dan lokasinya masih di Bogor. Buat yang mau liburan bareng keluarga maupun teman kalian bisa banget untuk piknik di Salcasantri Silent Kampoong.


Pemandangannya asri, untuk wisata religi nya ada masjid yang super bagus dan dengan pemandangan yang masih hijau dan buat yang suka berenang kalian bisa berenang dengan harga 10rb namun pemandangannya langsung gunung salak! Siapa yang gak tertarik untuk mampir?


Jadi Aldepos ini memiliki Boarding School untuk jenjang pendidikan yang dilengkapi fasilitas yang memadai dan juga memiliki resort untuk para keluarga atau teman-teman yang ingin liburan dan menikmati waktu bersama ke Aldepos yang berlokasikan di Jalan R. Abdul Fatah No. 24, Desa Tapos 2, Bogor, Jawa Barat.

Aldepos Boarding School
Campus: Jl. Abdul Fatah No. 24 Desa Tapos 2, Tenjolay, Bogor-Jawa Barat.16620
Jakarta Office: Plaza 3 Pondok Indah Blok A3 Jl. TB. Simatupang, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Kota Jakarta Selatan.12310
Website : www.safboardingschool.sch.id
Instagram : @aldepos.boardingschool

20 comments

  1. Minimal harus hafal 3 Juz waw kerenn
    Lulusannya pasti gak kalah sama lulusan Gontor nih hehehe...

    Btw bayangin biayanya seperti nya kami tidak akan mamou...

    ReplyDelete
  2. Minimal harus hafal 3 Juz waw kerenn
    Lulusannya pasti gak kalah sama lulusan Gontor nih hehehe...

    Btw bayangin biayanya seperti nya kami tidak akan mampu...

    ReplyDelete
  3. Sekolahannya keren bnget yak dah fasilitanya lengkap jd kpingin tau lbih bnyk nih bust kiddos sekolah,, Dan pemandangan bagus bikin betah anak2 bljar ini

    ReplyDelete
  4. Sekolahnya asri ya, kalau belajar di tempat yg seperti ini nggak munet pastinya ^^

    ReplyDelete
  5. Boarding School gini apresiasi banget deh, apalagi anak mau dan biaya ada. Cus deh. Pondasi anak udah disiapkan ya dari rumah ini salah satunya hapalannya udah lancar.

    ReplyDelete
  6. Bagus yaaa sekolahannya. Keetulan aku dah nanya2 sama pengurusnya bbrp waktu lalu. Tapi anakku msh usia dasar sih jd blm ada di sana.
    Lg manu mundur masukin anak ke sekolah kyk gtu, emaknya mewekan hehe
    Tapi kalau sekolah di sana biasanya anak jd lbh mandiri :D

    ReplyDelete
  7. wah sayangnya cuma untuk santri putra ya kak, ada putri juga gak ya? Oya, tesnya apa mesti ke sana ya? kalau online bisa gak ?

    ReplyDelete
  8. Dari namanya kukira ini Boarding School umum lho, Mba. Ternyata menekankan juga nilai-nilai spiritual, ya. Bahkan seleksi masuknya ada tilawah juga

    ReplyDelete
  9. Melihat fasilitasnya keren banget..., Kelas yg rapi bersih..

    Pesantren modern penyatuan teknologi dan agama.., anak2 emang butuh yg seperti ini..

    Sayang info biaya gak ada ya jeng ..😁 jika ada info biaya bisa membantu banget ini...

    Aku yakin biayanya juga wah..banget..,

    ReplyDelete
  10. Kalau pendidikan agama sudah dipupuk sejak dini, insyaAllah besarnya jadi orang yang lebih baik. Suka dengan ruang kelasnya, apalagi ekstrakurikulernya yang beragam

    ReplyDelete
  11. keren banget sekolahnya. Tapi aku penasaran nih dengan SPP perbulannya berapa?hehe

    ReplyDelete
  12. Kalau ada rezeki pengen deh masukin anak sekolah di boarding school, untuk belajar kemandirian, kayaknya fasilitas di aldepos lengkap dan nyaman untuk belajar ya

    ReplyDelete
  13. Wuih, keren banget sekolahnya. Kelas-kelasnya bersih dan luas. Mana dengan pemandangan yang bagus pula. Pastinya bagus buat kesehatan anak-anak ya. Kepengen deh anak ikut boarding school. Mau bujuk anak nomor 2 ah biar bisa sekolah di sini. Semoga dia mau :D

    ReplyDelete
  14. Baca kurikulumnya kok ak serem ya mba, suka dengan fasilitas dan kelengkapan sekolahnya

    ReplyDelete
  15. Oo sekolah asrama too sekolah ny bagus pasti dengan biaya yg wah juga .

    ReplyDelete
  16. boarding school makin lengkap kurikulum dan fasilitasnya yaa, boleh nih buat pertimbangan utama

    ReplyDelete
  17. Kelasnya bersih yah. SAya pengen anak masuk boarding school tapi ayahnya gak kasih heheh,

    ReplyDelete
  18. Wahh. bagus banget sekolahnya untuk anak-anak. Biayanya pasti lumayan ya mba.

    ReplyDelete
  19. jadi inget gontor. sekolahnya bagus banget lingkungannya, selain ilmu yang ditawarkan banyak, tempatnya juga asri. keluar dari sekolah, agama dan ilmunya insyaallah seimbang ya sist. aamiin

    ReplyDelete